Kamis (09/03/2023), Bapak Saiful Arif selaku Presiden Direktur PT Petro Jordan Abadi hadir dalam kegiatan Job Fair di Icon Mall Gresik. Dalam kegiatan tersebut, PT Petro Jordan Abadi memperoleh Penghargaan Pemenuhan Hak-hak Penyandang Disabilitas di Tempat Kerja. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Bupati Gresik, Bpk. H. Fandi Akhmad Yani, S.E. kepada Presiden Direktur PT Petro Jordan Abadi.
Penghargaan ini diperoleh karena PT Petro Jordan Abadi adalah salah satu perusahaan di Kabupaten Gresik yang memberikan lapangan pekerjaan bagi mereka penyadang disabilitas dan memberikan pula hak yang sesuai untuk mereka. Mempekerjakan tenaga disabilitas merupakan salah satu bentuk kepedulian Perusahaan terhadap penyandang disabilitas sekaligus pemenuhan kewajiban peraturan perundangan yang berlaku. Disamping itu, penyandang disabilitas merupakan bagian dari masyarakat Indonesia yang memilili hak dan kewajiban yang sama termasuk dalam hal hak memperoleh pekerjaan.
Dengan perolehan penghargaan tersebut, PT Petro Jordan Abadi akan terus berkomitmen untuk selalu mengambil peran dalam membantu mereka para penyandang disabilitas supaya mendapatkan pekerjaan yang layak dan sesuai.
Copyright © 2025 PT Petro Jordan Abadi - Zhen Adhitya Kusuma. all rights reserved.